• Tutorial Instagram
  • •
Bajuyuli baju muslim anak perempuan
Tampilkan postingan dengan label Status Aktivitas. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Status Aktivitas. Tampilkan semua postingan

Jumat, 22 Februari 2019

Cara Menyembunyikan Aktivitas Instagram


 tag: Privasi, Status Aktivitas   
tanggal:  Februari 22, 2019   

Saat kita menggunakan Instagram dan kita sudah punya followers, maka privasi kita di Instagram kita jadi terbatas. Hal ini karena setiap aktivitas yang kita lakukan di Instagram dapat diketahui oleh followers kita. Setiap komentar dan like yang kita berikan bisa dilihat oleh pengguna lain sehingga kadang itu membuat kita tidak nyaman. Namun, Instagram menghargai perasaan setiap penggunanya dan tetap berusaha melindungi hak privasi dengan menyediakan fitur mematikan status aktivitas.

Dengan menonaktifkan status aktivitas anda, maka kegiatan anda di Instagram tidak lagi bisa dilihat di menu notifikasi followers anda sehingga anda bisa sedikit leluasa dan terkekang. Jika anda hendak mencoba tips ini, silahkan anda ikuti panduan singkat berikut.

1. Buka Profile Instagram

Masuk ke Profile Instagram
Masuk ke Profile Instagram
Langkah pertama, silahkan anda buka aplikasi Instagram anda. Kemudian, silahkan anda buka halaman profile Instagram anda dengan cara menekan tombol profile yang ada di pojok kanan bawah.

2. Buka Menu Lainnya

Buka Menu Lainnya
Buka Menu Lainnya
Di halaman profil, silahkan anda buka menu Lainnya dengan cara swipe ke kiri atau dengan cara menekan tombol garis tiga (sandwitch icon) yang ada di pojok kanan atas.

3. Masuk Menu Pengaturan

Masuk ke Menu Pengaturan
Masuk ke Menu Pengaturan
Setelah anda membuka menu Lainnya, anda akan melihat beberapa pilih menu. Silahkan anda masuk ke menu Pengaturan dengan cara menekan tombol Settings yang ada di paling bawah.

4. Masuk Pengaturan Privacy and Security

Masuk Pengaturan Privacy and Security
Masuk Pengaturan Privacy and Security
Di halaman pengaturan, ada beberapa menu pengaturan yang akan anda temukan. Silahkan anda cari menu pengaturan privasi lambang gembok. Dalam Bahasa Inggris, menu tersebut bertuliskan Privacy and Security. Silahkan anda masuk ke halaman tersebut.

5. Masuk ke Menu Activity Status

Masuk Menu Activity Status
Masuk Menu Activity Status
Di halaman ini, silahkan anda cari menu Activity Status. Masuk ke menu tersebut.

6. Nonaktifkan Fitur Activity Status

Nonaktifkan Fitur Activity Status
Nonaktifkan Fitur Activity Status
Terakhir, anda akan melihat satu fitur yang secara default aktif yaitu fitur Show Activity Status. Silahkan anda nonaktifkan fitur tersebut dengan menekan tombol switch yang ada di sebelah kanan hingga berubah dari biru menjadi abu-abu.

Dengan melakukan itu, aktivitas anda tidak akan lagi tampil di logbook following para followers anda.
Hasil Menyembunyikan Aktivitas Instagram
Hasil Menyembunyikan Aktivitas Instagram

Itulah dia sedikit penjelasan tentang bagaimana cara menyembunyikan status aktivitas Instagram dari para followers anda. Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa membuat anda semakin nyaman menggunakan Instagram.
baca selengkapnya


Baca juga:

  • Cara Mengembalikan Akun Bisnis dan Kreator Pada Instagram Ke Akun Pribadi
    Bagi kamu yang sudah mengubah akun instagram menjadi Bussines Account ataupun Creator Account  dan ingin mengembalikannya lagi menjadi Akun...
  • Cara Menggunakan Fitur Quick Reply di Instagram
    1. Buka Akun Instagram  1. Pada tampilan layar hp anda, klik instagram  Klik Aplikasi Instagram  2. Pergi ke Menu Home  Pada bera...
  • Cara Mengurutkan Komentar di Postingan Instagram
    Baru-baru ini Instagram melakukan update dan menambahkan beberapa fitur baru dan salah satunya adalah fitur pengurutan komentar di postingan...

Copyright © Tutorial Instagram | Powered by Blogger
Design by GR

×

SEGERA klik di sini!